7 Kesalahan Yang Dapat Menyebabkan Trafik Blog Turun

7 Kesalahan Yang Dapat Menyebabkan Trafik Blog Turun
Pernahkah anda mengalami pertumbuhan blog yang tidak sehat? atau dalam kata lain traffik blog anda turun? Tentu banyak blogger yang sudah sering mengalami hal seperti ini. Ada banyak pengaruh dan kesalahan yang memicu pertumbuhan traffik blog tidak sehat.

Kata Albert Einsten :
"Siapapun yang belum pernah melakukan kesalahan tidak pernah mencoba sesuatu yang baru"
Jadi beruntunglah bagi anda yang sudah pernah melekukan kesalahan, karena anda akan selalu tertarik untuk melakukan hal baru. Membuat Kesalahan sebenarnya tidak berdosa, tapi tidak mengoreksinya itu adalah suatu kebodohan. :D

Berikut ada beberapa kesalahan yang mungkin pernah anda lakukan sehingga membuat trafiik blog anda turun :

1. Update Postingan Blog yang Tidak Konsisten
telah dikatakan dalam postingan terdahulu, bahwa cobalah untuk menaruk kepercayaan pembaca dengan rajin mengupdate blog secara teratur. Salah satu tips yang dapat saya berikan adalah Jika anda mempunyai banyak waktu pada suatu saat dan mood juga mendukung untuk menulis artikel, maka buatlah sebanya-banyaknya artikel blog anda tapi jangan langsung memposting semuanya. Simpanlah sebagai draft dan cari waktu yang tepat untuk mempostingnya yaitu bila terlalu sibuk dengan urusan lain atau bila tidak punya mood yang baik untuk menulis artikel.

2. Pertumbuhan Backlink yang Buruk
Backlink sebaiknya harus bertumbuh secara konsisten. Jangan langsung memaksakan untuk mencari backlink sebanyak-banyaknya pada suatu hari kemudian pada beberapa hari lainnya anda tidak melakukan pancarian backlink sedikitpun, mungkin karena malas atau karena padatnya jadwal anda. Ingat, sebisa mungkin carilah becklink pada blog-blog yang populer dari blog anda.

3. Mengabaikan Pengunjung
Terlibat dengan pengunjung blog akan membantu untuk mengetahui apa sebenarnya yang dibutuhkan oleh banyak orang.
Komentar Blog adalah tempat dimana sebagian besar pengunjung berinteraksi dengan pemilik blog tersebut, Jadi luangkanlah waktu untuk menanggapi permintaan mereka. Kalau bisa, jadilah orang pertama yang membantu memecahkan masalah mereka. Ketika melakukan hal tersebut, disaat itulah anda mulai mendapatkan kepercayaan sebagai pembaca tetap.

4. Menghabiskan Waktu Terlalu Banyak Pada Statistik Blog
Bila blog anda adalah blog yang masih baru, sebaiknya jangan terlalu banyak menghabiskan waktu untuk menganalisa Statistik Blog. Memang butuh waktu yang lama untuk mendapatkan hasil trafik yang baik. Apalagi jika melihat statistik blog yang tidak membuat anda puas, akibatnya hanya akan menurunkan semangat anda untuk memperbaharui postingan anda. Lebih baik mengganti waktu menganalisa statistik blog atau melihat lihat trafik blog dengan Membuat Artikel untuk pembaharuan blog anda.

5. Terlalu banyak Topik Yang Dibahas
Fakta telah mengatakan bahwa blog dengan banyak topik didalamnya cenderung memiliki trafik yang sedikit ketimbang Blog yang memiliki sedikit topik atau hanya terfokuskan pada satu Topik saja. Topik bisah banyak asalkan berkesinambungan.
Misalnya :
Coba bandingkan bila anda sedang mencari Tutorial Blog. dan ada 2 blog masing-masing :
  1. Blog dengan artikel berisikan tutotial CSS, HTML, Javascript, Jquery.
  2. Blog dengan artikel berisikan tutorial HTML dan CSS, Info Unik, Musik Pop.
Manakah yang anda pilih? Sangat jelas pilihan pertama kita adalah blog yang membahas Tutorial dengan topik yang terfokus. Jadi, Cobalah untuk mempunyai Artikel atau Topik Utama untuk blog anda dan bahas topik tersebut lebih dalam lagi.

6. Selalu Mengganti Template Blog Terlalu sering mengganti template juga menyebabkan traffik blog dari search engine seperti google akan menuruk. Robot Search engine juga mengenali dan memberikan nilai untuk template anda, utnuk itu janganlah selalu mengganti template blog atau juga benyak menambah script pada blog anda.

7. Meremehkan SEO
kesalahan yang dapat menyebabkan trafik blog turunYang terakhir, paling penting dan sudah menjadi peranan penting untuk keberhasilan blog adalah SEO BLOG, meremehkannya adalah kesalahan besar. Blog dengan tingkat SEO yang baik akan mempunyai peringkat di urutan SERP mesin pencari dan sudah pasti akan mendapatkan trafik Blog.


Demikianlah kesalahan yang sering dibuat oleh para blogger berdasarkan hasil pengamatan yang saya lakukan yang dapat menyababkan trafik blog mereka turun. Namun, ada banyak cara untuk mengatasinya yaitu dengan memperbaiki ke 7 kesalahan tersebut, bila anda melakukannya.
Semoga Bermanfaat!

0 komentar:

Posting Komentar